Mimin (42), Pelaku Usaha Kecil Pedagang Gorengan (Foto : Susan Amoy/InfoSembilannews.com)
CIANJUR - Pedagang gorengan, yang beralamat di Kampung Pamekaran RT 04/03 Desa Babakancaringin, Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Cianjur, saat ini mengharapkan bantuan modal usaha.
Sebut saja Mimin (42), pelaku usaha selama 10 tahun lamanya menjadi pedagang atau berjualan, sampai saat ini masih tetap bertahan demi menghidupi untuk bertahan hidup sehari - harinya.
"Alhamdulilah Selama 10 tahun berjualan sampai sekarang, masih tetap bertahan, itu semua demi memenuhi kebutuhan hidup," kata dia, kepada InfoSembilannews, Senin (11/11/2024) pagi.
Mimin menuturkan, selama menjadi pelaku usaha kecil seperti jualan gorengan, pastel, batagor dan apa saja yang bisa menghasilkan uang sampai saat ini tetap saja dijalani.
"Jadi, pembuatannya proses hasil karya sendiri dan urusan rasa bisa di coba sendiri dech," tutur dia.
Ia juga mengungkapkan, selama menjadi seorang pedagang kecil tidak pernah mendapatkan bantuan sosial, seperti PKH, dan ketahanan pangan dan berupa bantuan dari pemerintah tidak sama sekali.
"Artinya, selama ada program bantuan sosial tidak pernah mendapatkan, dulu pernah sih satu kali, itupun dari KUR pada tahun 2021 lalu," ungkap Mimin.
Dia berharap kepada pemerintah daerah maupun provinsi dan pusat mengharapkan sedikit suntikan modal, untuk pengembangan usaha, seiring waktu berjalan dengan harga bahan yang sehari - harinya terus meningkat.
"Nah, dengan adanya bantuan modal usaha atau bantuan stimulan bisa sedikit terbantu," pungkas Mimin mengakhiri pembicaraannya. (Red)