Memperingati hari R.A Kartini di Aula Kecamatan karangjambu.
(Foto:Lia/infosembilanNews.com)
PURBALINGGA - PKG Kecamatan karangjambu menggelar ajang kreatifitas anak usia dini dalam rangka memperingati hari R.A Kartini, di Aula Kecamatan karangjambu, Senin (21/04/2025) pagi tadi.
Program tersebut diselenggarakan 2 tahun sekali, peserta yang ikut berjumlah 733 peserta didik yang terdiri dari, siswa-siswi kelompok bermain PAUD 273 dan TK 463.
Puji Muslihun Camat karangjambu mengucapkan selamat atas terselenggaranya kegiatan ini, kepada seluruh ibu-ibu yang ada di wilayah kecamatan karangjambu.
"Selamat untuk Ibu-ibu yang ada di wilayah Kecamatan karangjambu, ini termasuk momentum yang bersejarah dengan lahirnya kanjeng Ibu kita Kartini," ujar Puji Muslihun Camat karangjambu.
Dengan lahirnya R,A Kartini Puji Muslihun berharap bisa memotivasi kaum hawa untuk terus berkarya memberikan pendidikan yang benar-benar bermanfaat.
"Mudah-mudahan menjadikan dorongan atau menjadikan motivasi bagi kaum hawa untuk terus berkarya, memberikan pendidikan yang benar-benar bermanfaat," tambahnya.
Anggaran kegiatan tersebut dari camat karangjambu dan ada sponsor juga dari yang lainnya.
Sekedar informasi, Di Kecamatan karangjambu ada 18 lembaga TK dan 11 kelompok taman bermain PAUD jumlah keseluruhan ada 29 lembaga. (Lia)
(Editor:D3D1-Rjy)